Friday, September 30, 2011

Stand Up Comedy Show #4

Stand Up Comedy adalah sebuah bentuk hiburan baru di Indonesia karena sebenarnya konsep ini sudah ada di Amerika sejak akhir abad 19, bahkan di Inggris sudah ada sejak abad 18. Di Indonesia sendiri  siapa comic (sebutan untuk orang yang melakukan stand up comedy) pertama kali melakukan pertunjukan, saya belum mengetahuinya, namun pertunjukan-pertunjukan monolog yang kocak oleh kelompok-kelompok teater sudah sering dilakukan, salah satunya adalah Butet Kertaradjasa. Tapi untuk sebuah pertunjukan murni stand up comedy Indonesia kamu mesti baca di blog Comedy Club Indonesia. Di kawasan ASEAN, Malasyia dan Singapura sudah menggiatkan stand up comedy ini terlebih dahulu. Tapi tidak ada kata terlambat bagi Indonesia untuk melahirkan comic-comic hebat, yang tidak melawak slapstick dan tampak bodoh (dengan dandanan dan kostum aneh).

Tadi malam (29 September 2011) jam 20.30, di Score - Citos digelar pertunjukkan Stand Up Comedy Show ke-4. Kredit diberikan pada Ernest Prakasya dkk yang menggagas event rutin Stand Up Comedy Show sehingga akhirnya bisa merangsang penggemar stand up comedy di kota-kota besar Indonesia lainnya. Aku beruntung bisa ada disana dan foto-foto dibawah ini adalah comic-comic yang tampil tadi malam. Tapi sayang, aku gak sempat motret Adriandhy, comic yang tampil pertama tadi malam.

MUHADKLY ACHO @muhadkly
Comic dr Priok yang sangat mengenal daerah dengan baik sekali. Lo bukan makelar banci-banci Priok kan? :) 


ARIEF BUDIMAN @ariefdidu


RONY IMANNUEL aka MONGOL @mongol_stres
Dua kali liat Mongol on stage, yang pertama waktu Open Mic di Comedy Cafe Kemang, dengan materi lawakan yang sama tapi tetap bikin "pecah" ditambah lagi dengan kosakata vulgar yang berkali-kali diucapkan, mungkin dia adalah salah satu orang di Indonesia yang berani mengucapkan kosakata-kosakata tersebut dengan lantang di atas panggung pertunjukkan




ERNEST PRAKASA @ernestprakasa
Salah satu kontestan di Stand Up Comedy Kompas TV yang juga ikkut memprakarsai gerakan Stand Up Indo agar bisa dinikmati oleh kalangan yang lebih luas mampu tampil seperti biasanya, dengan joke-joke "Cina"-nya dia bisa membuat tadi malam semakin panas. Bro, gw setuju lokasi show berikutnya di Jelambar (asal jangan pas musim hujan, banjir parah cun) :))




MO SIDIK ZAMZAMI aka MO SIDIK @mosidik
Comic dengan postur terbesar yang memiliki materi yang sangat banyak, tersimpan dalam lipatan-lipatan tubuhnya yang juga banyak :))



MIUND @miund
Pertama kali nonton Miund on stage pas Stand Up Comedy Show ke-3 di Rolling Stone, dengan durasi yang paling pendek saat itu tapi materinya sangat nendang. Sayang, last night wasn't her night. Tapi dari segi kostum, Miund yang paling siap (meskipun mungkin gak nyangka kalo stage-nya bakal setinggi itu hehehe)




LUQMAN @luqmman
Mukodar-nya sangat "menyentuh"..titip salam ya bang !! Joke soal macet di Pantura juga oke banget bang :))



SAMMY DP @notaslimboy
Comic terbesar kedua setelah Mosidik yang cukup prihatin karena hanya mendapat bagian Rp 5000,00 per sekali tampil LOL !!





SOLEH SOLIHUN @solehsolihun
You ain't a rock star but you did ROOCCKKKKKKK the crowd !!!!
Penampil terakhir yang bisa membuat medley perut kram, terus-terusan sampe closing





Sebuah pertunjukkan yang menghadirkan 10 orang comic tidak bisa kita harapkan semuanya selucu yang kita harapkan. Masih tetap ada beberapa comic yang diharapkan "pecah" tapi ternyata tidak. Namun untuk materi yang ditampilkan tadi malam sudah sangat jauh bervariasi dibanding Stand Up Comedy ke-3 di Rolling Stones Cafe. Good Job dudes !!

Labels: , , ,

Saturday, September 17, 2011

Menyusuri Jalan Antara Blok M - Pangeran Antasari (Jakarta)

Ketika saya mengambil beberapa foto yang ada di bawah ini, pemkot masih mengerjakan proyek jembatan layang yang cukup panjang karena menghubungkan Terminal Blok M hingga ke ujung jalan Pangeran Antasari. Sudah cukup lama saya ingin mengabadikan proses pengerjaan jalan layang ini tapi baru terwujud pada tanggal 7 Agustus 2011 kemarin.

Selain proses pengerjaannya, saya juga sempat memotret beberapa hal yang menarik di sepanjang Jalan Pangeran Antasari. Selamat menikmati




































Labels: , ,